Thursday, September 20, 2012

Dampak Negatif Bermain Game

Dampak Negatif Bermain Game, Ada ga sih ?


dampak negatif bermain game
gambar anak yang sedang asyik bermain game
Hari ini saya ditugaskan oleh teman teman saya di perumahan untuk membuat semacam tausiah (apa yah kata yang tepat untuk ini) untuk anak-anak mereka yang sekarang sedang keranjingan bermain game. Mereka meminta kepada saya untuk memberikan penjelasan kepada anak2 nya yang nanti akan di kumpulkan di mesjid, seusai pengajian rutin malam jumatan, materinya adalah Dampak Negatif Bermain Game.

Ini diakaibatkan setelah ada salah satu dari tetangga kami yang membuka wargame (Warnet Game), sehingga anak2 dari tetangga yang lain sekarang sangat keranjingan bermain game, sehingga mereka lupa dengan tugas-tugas mereka sehari hari seperti Sholat yang terlewat, malas mengaji, malas belajar, jarang ada di rumah dan lain sebagainya. nah itu mungking dari akibat bermain game.

Lebih parah nya lagi dampak negatif dari bermain game ini adalah mereka sering mengambil uang orang tua mereka tanpa sepengetahuan orang tua mereka, kadang ada yang sehari 50.000 bahkan ada yang bisa menghabiskan uang sampai 100.000 SEHARI..!!

Memang bisa dimaklumi keresahan dari orang tua ini, tidak bisa dipungkiri bahwa Dampak Negatif dari bermain Game ini lebih besar daripada Manfaatnya.

Oke Mungkin itu saja, posting untuk hari ini, saya harus siap2 mencari materi lagi untuk tausiah nanti malam
bye :)
Title: Dampak Negatif Bermain Game; Written by M Fitra Nurdiansyah; Rating: 5 dari 5